ADOREANCE



- Facebook
- Reverbnation
- Soundcloud
- Twitter
- Instagram
- Youtube


-----BIOGRAPHY----
ADOREANCE adalah sebuah band Alternatif rock asal Semarang, Indonesia. Dibentuk pada pertengahan tahun 2012, sedikit cerita tentang band kita, Band ini di awali dari sebuah pertemanan dari alvien dan gobet yang bekerja part time di tempat yang sama, mereka memiliki persamaan dalam selera bermusik, sebelumnya mereka telah memiliki pengalaman dalam band yang terdahulu sehingga muncullah ide untuk membuat band yang baru dengan format yang berbeda dari band mereka yang dulu. Diawali dengan mencari vocalis dan akhirnya mereka bertemu dengan Rian (kambing) ex-vocalis crematoria dan mengajak Dhanny teman kampus Alvien sebagai pengisi posisi bassist. Karena dalam pencarian gitaris sulit menemukan kecocokan dengan karakter band ini akhirnya Alvien memutuskan untuk mengajak Bian (Febryan) gitaris dari band bernama CHEERY CRUNCH PAJAMAS (2009-sekarang) sebagai pengisi posisi lead guitar. Dengan personil Alvien, Gobet, Rian, Dhanny, Bian band ini bernama SWITCH TO RECOVERY. Sampai saat band ini mulai memiliki jadwal manggung yang cukup padat Rian sebagai vocalis mulai sulit membagi waktu karena pekerjaan di kantornya yang padat sampai akhirnya Rian memutuskan untuk mengundurkan diri dari band ini. Empat personil tersisa tetap bertahan dan mencari vocal pengganti yang memiliki warna berbeda dari vocalis sebelumnya dan sampailah pada keputusan untuk mencari vocalis perempuan. Kemudian dengan mencari informasi dari teman tentang vocalis, seorang teman mengajukan temannya (Adel) dengan mengirimkan voice note Adel yang sedang bernyanyi, karena mereka tertarik dengan karakter vocal dari Adel akhirnya mereka mencoba menghubungi Adel, singkat cerita dengan perjuangan mereka mencari informasi tentang Adel akhirnya mereka dapat menghubungi dan bertemu dengannya untuk membicarakan tentang band dan kemudian Adel setuju untuk bergabung dalam band ini, karena mereka merasa dengan vocalis perempuan nama SWITCH TO RECOVERY kurang cocok akhirnya mereka mengganti nama menjadi “ADOREANCE” yang berdasar dari kata adore yang berarti memuja.


- Senja
- Love Way
- Arti Hadirmu (Audy cover)
- Sweetlight Carens
- Begin

No comments:

Post a Comment

Download Mp3 Band INDIE PUNK & ALL GENRE disini!!!
Aku Sangat Berterima Kasih jika Teman” telah Mengunjungi blog ini, Maaf jika nanti ada kesalahan informasi, harap dimaklumi karna informasi yang berkaitan dengan Band” Indie memang sulit dicari. Dan maaf juga kalau ada link download yang Rusak, tapi tenang dulu, Teman” bisa memberitahuku untuk mengganti link download itu Lewat Fp ku di Facebook http://www.facebook.com/pendikatlastofficial
atau
Mobile Number: 085204041760
Jangan Lupa untuk tetap mengunjungi Blog ini, Kritik & Sarannya slalu Ku Tunggu.

Pesan:
SUKSES TERUS BUAT KITA BERSAMA & SUKSES SELALU UNTUK BAND” INDIE, “TUNJUKAN KARYAMU YANG TERBAIK.!!!”

Thanks

Cheers!! Beers !! Stay Gold !! TOS!!